Ciri - Ciri Pohon Durian Bawor |
Durian Bawor, durian jenis ini merupakan sala satu jenis varian baru dari buah durian. Durian bawor ini bisa dikatakan sebagai salah satu pesaing durian montong. Hal ini dikarenakan ukuran durian bawor yang besar rasanya manis dan daging buah durian yang tebal dan tentunya tidak seperti buah durian lokal yang memiliki daging yang tipis.
Oke sahabat blog mengenalciriciri jika di atas sekilas tentang buah durian bawor namun pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang ciri-ciri dari pohon durian bawor.
Seperti pohon durian pada umumnya pohon durian bawor sekilas hampir sama dengan pohon durian lokal. Namun jika kita teliti ada beberapa perbedaan antara pohon durian lokal dengan pohon durian bawor.
Untuk itu sebelu kita membeli pohon durian bawor alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu ciri-ciri dari pohon durian bawor. Berikut ciri-ciri dari pohon durian bawor
1. Pohon durian bawor memiliki daun berwarna hijau dan terlihat ukurannya lebih besar dari pada ukuran daun pada pohon durian jenis lain
2. Pohon durian bawor biasanya memiliki pangkal batang lebih dari satu hal merupakan ciri khusus pohon durian bawor
3. Seperti pohon durian pada umumnya pohon durian bawor dapat tumbuhan tinggi dan memiliki batang yang besar. Yakni dengan ketinggian bisa mencapai kurang lebih 50 meter sementara untuk batangnya memiliki diameter kurang lebih 150 cm
4. Pohon durian bawor memiliki buah dengan ukuran yang besar dan memiliki rasa manis
5. Akar pohon durian bawor memiliki akar yang kuat dan besar. Sementara akar pohon durian bawor memiliki 3 jenis akar yaitu akar sekunder, akar tersier dan akar tunggang.
Nah sahabat blog mengenalciriciri di atas merupakan ciri-ciri dari pohon durian bawor semoga setelah sahabat membaca artikel ini dapat menambah wawasan kita tentang ciri-ciri pohon durian bawor. Oke semoga bermanfaat